Mediaolahraga, Marselino Ferdinan menunjukkan rasa percaya diri yang semakin tinggi menjelang pertandingan Timnas Indonesia melawan Jepang. Dalam wawancara terbaru, Marselino mengungkapkan bahwa ia siap menghadapi tantangan besar dan merasa lebih berani dalam mengambil alih bola.
“Saya semakin berani pegang bola. Ini kesempatan besar untuk menunjukkan kemampuan saya, dan saya harus percaya diri,” ujar Marselino. Meskipun Jepang dikenal dengan permainan teknikal dan kedisiplinannya yang tinggi, Marselino mengingatkan bahwa pemain Jepang juga manusia, sama seperti pemain Indonesia.
Marselino Ferdinan menyadari bahwa Jepang merupakan tim yang sangat kuat. Namun, ia tetap optimis bahwa Timnas Indonesia bisa memberikan perlawanan. “Mereka punya banyak pemain hebat, tapi di lapangan, kita semua sama-sama manusia,” tambahnya.
Pemain berusia 19 tahun ini menekankan pentingnya mental yang kuat saat menghadapi lawan sekelas Jepang. “Kami akan berjuang keras dan memberikan 100 persen di lapangan,” tegasnya.